Faktor penyebab kelangkaan - Kadang mungkin anda pernah menginginkan dan membutuhkan suatu barang tertentu, namun anda tidak dapat membelinya karena tidak cukup uang. Kondisi ini sering terjadi dalam kehidupan manusia, lalu mengapa hal ini terjadi? Mengapa kita perlu mengeluarkan uang untuk mendapatkan barang-barang kebutuhan kita?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut hanya ada satu jawaban, yaitu “kelangkaan”. Yaa, kondisi diatas terjadi karena kelangkaan, anda belum tahu apa itu kelangkaan? Silahkan anda baca terlebih dahulu artikel tentang makna kelangkaan dalam ilmu ekonomi. Dalam artikel ini akan dibahas tentang penyebab kelangkaan, berbicara tentang kelangkaan maka kita perlu juga meninjau pula tentang konsep kebutuhan manusia dan alat pemuas kebutuhan manusia, mengapa? Karena kedua faktor tersebutlah yang menjadi objek dari kelangkaan, yaitu keterbatasan jumlah alat pemuas kebutuhan dan ketidakterbatasan kebutuhan manusia.
Kelangkaan awalnya disebabkan oleh ketersediaan sumber daya yang terbatas atau jumlah faktor produksi yang terbatas sehingga mengakibatkan jumlah barang dan jasa terbatas jumlahnya, akibatnya terjadi ketidakseimbangan dengan jumlah kebutuhan manusia yang sifatnya tidak terbatas. Selain itu terjadinya kelangkaan alat pemuas kebutuhan juga diperkuat oleh adanya sifat manusia yang serakah, cepatnya laju pertumbuhan penduduk, terjadinya bencana alam, dan diperkuat dengan pPerkembangan teknologi tertentu yang berkembang dengan lambat. Nah lebih rincinya tentang penyebab terjadinya kelangkaan barang dan jasa pemuas kebutuhan adalah sebagai berikut:
5 penyebab terjadinya kelangkaan alat pemuas kebutuhan
Sumber Daya atau faktor produksi terbatas jumlahnya
Keterbatasan jumlah sumber daya atau faktor produksi menjadi faktor utama yang menyebabkan kelangkaan, Sumber daya atau faktor-faktor produksi disini meliputi sumber daya alam, Sumber daya modal, tenaga kerja, dan pengusaha. Selengkapnya tentang keempat sumber daya tersebut silahkan pahami dibawah ini:Sumber Daya Tenaga Kerja
Tenaga kerja jumlahnya terbatas atau bersifat langka hal ini karena untuk proses pengadaannya dan pemakaian dari tenaga kerja tersebut membutuhkan biaya.Sumber Daya Alam
Sebagaimana yang kita ketahui bahwa sumber daya alam dibedakan menjadi 2 yaitu SDA dapat diperbarui dan SDA yang tidak dapat diperbarui. Kedua jenis SDA tersebut bersifat langka. SDA yang tidak dapat diperbarui cotohnya minyak bumi, minyak bumi dapat habis jika diambil terus menerus dari alam, sehingga karena ketersediaannya yang terbatas tersebut maka minyak bumi sebagai salah satu SDA yang tidak dapat diperbarui dapat dikatakan bersifat langka, lalu bagaimana dengan SDA yang dapat diperbarui mengapa dikatakan langka??, Salah satu contoh SDA yang dapat diperbarui adalah air, Ketersediaan air sangatlah melimpah dan dapat diperbarui, namun untuk pengadaan air memerlukan biaya terutama air bersih untuk konsumsi manusia, sehingga air meskipun jumlahnya melimpah tetap dikatakan langka karena proses pengadaannya memerlukan biaya, sebagai contoh jika kalian haus diperjalanan maka kalian dapat memperoleh air kemasan, namun kalian harus membelinya tidak gratis, hal inilah bukti bahwa sumberdaya alam yang dapat diperbarui juga bersifat langka karena untuk memperolehnya membutuhkan pengorbanan.Sumber Daya Modal
Sumber Daya Pengusaha
Sumber daya pengusaha dikatakan langka karena tidak setiap manusia mampu menjadi seorang pengusaha, sehingga keterbatasan manusia untuk menjadi pengusaha atau memiliki kemampuan sebagai pengusaha, maka sumber daya pengusaha dikatakan langka atau terbatas.Faktor Keserakahan Manusia
Kelangkaan juga dapat diakibatkan karena keserakahan manusia dalam pemakaian alat pemuas kebutuhan. Misalnya, illegal loging atau penebangan liar dapat mengakibatkan kemusnahan hutan, dengan musnahnya hutan maka hutan kehilangan produktifitasnya dalam menghasilkan barang-barang penting bagi manusia dapat dihasilkan dari hutan seperti kayu lapis, furnitur, pensil, kertas dan sebagainya. Dengan demikian hanya karena keserakahan beberapa pelaku ilegal loging maka akan mengakibatkan ketersediaan barang-barang penting yang dihasilkan dari hutan menjadi berkurang bahkan hilang.Faktor cepatnya laju pertumbuhan Penduduk
Pertumbuhan penduduk dapat mengakibatkan peningkatan kebutuhan manusia terhadap barang ataupun jasa. Berdasarkan pendapat salah satu tokoh ekonomi terkemuka yaitu Thomas Robert Malthus, pertambahan penduduk berkembang sesuai dengan deret ukur (2, 4, 8, 16, 32,...), sedangkan pertambahan barang dan jasa sebagai alat pemuas kebutuhan berkembang sesuai deret hitung (1, 2, 3, 4, 5, 6,...). Akibat dari pertambahan jumlah barang dan jasa dan pertambahan jumlah penduduk tidak seimbang, maka akan terjadi kelangkaan, semakin besar ketidakseimbangan tersebut maka aka semakin besar pula kelangkaannya.Faktor Perkembangan Teknologi Tertentu yang lambat
Lambatnya perkembangan suatu teknologi dapat mengakibatkan kelangkaan, hal ini karena semakin lambat perkembangan teknologi maka akan mengakibatkan produktifitas barang dan jasa menurun. Misalnya apabila terdapat sebuah teknologi canggih yang berfungsi untuk membuat panen padi setiap 1 bulan sekali maka kemungkinan besar fenomena kekurangan beras dapat dihindari.Faktor terjadinya Bencana Alam
Bencana alam bersifat merusak, sehingga apabila terjadi bencana alam maka dapat memicu hilangnya atau rusaknya barang dan jasa. Contoh, pada saat musibah tsunami melanda banda aceh, maka banyak sekali tanaman-tanaman padi yang rusak dan hilang, rumah dan gedung banyak yang ambruk, hal Ini membuktikan bahwa bencana alam dapat menyebabkan barang dan jasa bersifat langka.Demikianlah pembahasan faktor penyebab kelangkaan atau scarcity, Semoga artikel ini dapat membuat anda lebih memahami tentang konsep kelangkaan khususnya dapat paham faktor yang menyebabkan terjadinya kelangkaan menurut ilmu ekonomi dengan benar
0 comments:
Posting Komentar
Apabila ada pertanyaan ataupun saran dan kritik silahkan tuliskan pesan dikotak komentar dengan sopan.